A Great Story Comes With Great Stupidity : REVIEW: DEADPOOL, A MERCH WITH MOUTH

REVIEW: DEADPOOL, A MERCH WITH MOUTH



[SPOILER ALERT]
Deadpool, film yang bikin penasaran karena promosi-nya epic banget, mulai dari poster yang nyeleneh sampai bikin reklame dari emoji yang kalo orang baca mungkin jadinya SKULLPOOPL.


Hari pertama rilis, tanggal 10 Februari, gue langsung nonton dong, ya!

Yap, Deadpool jadi salah satu film yang masuk daftar wajib gue tonton di tahun 2016 selain film bertemakan superhero lainnya seperti Captain America: Civil War, X-Men Apocalypse, Batman vs Superman, Doctor Strange, Suicide Squad, Fake Taxi.

Tapi, Deadpool sendiri bukanlah film tentang superhero macam Captain America. Ingat, BUKAN SUPERHERO. Tapi dia gak jahat juga, ya gak jelas gitu. Kayak anak SMP pacaran.
Deadpool sendiri menceritakan tentang seorang mantan tentara bayaran yang bernama Wade Wilson (Ryan Reynolds). Dia terkena kanker dan menyerahkan dirinya sebagai bahan percobaan karena dijanjikan kesembuhan dan kekuatan sebagai superhero. Sampai di tempat percobaan yang lebih mirip pabrik tahu, Wade disambut oleh Ajax (Ini nama orang, bukan nama klub bola) dan Angel Dust yang akan menyembuhkan Wade. Sayangnya, Wade ditipu! ternyata janji yang diterima adalah janji palsu sodara-sodara!!! Di sana, Si Wade Wilson malah disiksa agar ‘mutasi’-nya berhasil. Berbagai siksaan membuat wajahnya tampannya rusak, setelah berhasil lolos dari pabrik tahu itu, Wade ingin menemui pacarnya lagi, tapi malu karena wajahnya jadi serem. Dia pun bertekad mencari Ajax dan Angel Dust untuk balas dendam.
Pacarnya tjakep, cuk!
Sebuah premis yang sederhana, kan? 

Di awal film kita sudah disuguhi aksi koplak dan sadis Deadpool saat membantai musuh-musuhnya. Deadpool sendiri sering berhenti di tengah adegan dan ‘ngobrol’ dengan penonton atau disebutnya menembus dimensi ke-4, dan ini jadi hiburan tersendiri.

Menurut gue, Ryan Reynolds sukses besar memerankan peran sebagai Wade Wilson/Deadpool yang banyak omong. Hampir di tiap adegan Wade akan mengeluarkan kalimat dan jokes kasar atau satir. Sayangnya, ada beberapa jokes yang mungkin hanya dapat dicerna oleh orang yang punya pengetahuan luas soal nama film, aktor dan produk amerika. Film X-Men dan “deadpool gagal” di wolverine origins juga dijadikan jokes, bahkan soal budget film Deadpool yang minim juga dijadikan jokes. Kurang kampret apa coba?

Porsi Colossus dan Negasonic Teenage Warhead (Iya, ini nama orang) sebagai karakter pendukung menurut gue pas. Gak berlebihan dan gak lebih menonjol dari karakter utama si kampret Deadpool. Pun dengan Weasel dan Al si nenek-nenek buta sebagai teman Deadpool, kehadirannya pas aja. Oiya, supir taxi India juga jadi bumbu komedi yang cihuy abis.


Tapi, dari segi cerita, karena premis yang sederhana itulah menurut gue ya biasa aja. Tapi, INI DEADPOOL! Sepertinya yang ‘dijual’ adalah karakter koplaknya, bukan jalan cerita. So, buat kalian yang pecinta superhero seperti film The Avengers, mungkin bakal gak terlalu suka. Tapi, buat yang sudah tau soal karakter Deadpool sebelumnya, atau minimal gak nganggap Deadpool itu superhero, gue yakin ekspektasi kalian terbayarkan saat menonton film ini.

“Uhhhh… I’m touching myself tonight” – Deadpool.


Skor: 8,5/10

Btw, Film Deadpool ratingnya DEWASA. Jadi, jangan ajak anak kecil nonton. Ntar mereka pas liat adegan kaki, tangan dan kepala dipotong, malah jadi takut untuk… sunnat.

4 comments

cocok Yog sama pembukanya, [Spoiler Allert]
hahahaha. sukses mantap!

Reply

semenjak jadi jomblo jadi jarang banget nonton ke bioskop #curhat macam apa ini.

asli, gue udah hampir setaun belakangan ini kudet banget sama dunia perfilm.an, kemaren masih bisa di akalin pake situs download ilegal. tapi semua berubah ketika harga paketan makin gajelas. makin sedih jadinya.

kiain film ini blm keluar, ternyata udah ada dari 10 februari ya? keliatan sih dari tampangnya, kayak ada bangke-bangke gimana gitu.

kira-kira udah ada bajakannya belum yah? eh, astaghfirullah.

Reply

kalo deadpool baca komen lo ini, mungkin lo bakal dimutilasi pake pisau tumpul :')

Reply

antisipasi, kadang kan ada yang gak suka dispoilerin muahaha

Reply

Post a Comment

Terima kasih sudah meluangkan waktu kalian untuk membaca postingan gue. Gak perlu ninggalin link blog untuk dapet feedback, karena dari komentar kalian pasti dapet feedback yang sepadan kok.

Terima kasih!